Beranda » Bandung Barat » Lawangwangi Bandung – REVIEW Creative Space & Cafe

Lawangwangi Bandung – REVIEW Creative Space & Cafe

Lawangwangi Bandung Creative Space Harga Menu Makanan Rate Rp 50.000 – Rp 100.000 / Orang | Jam Buka 10.00 – 22.00 WIB Senin Tutup | Telepon 0815-6016-666 | Alamat Jl. Dago Giri No.99, Mekarwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391 | MAP Klik Disini

Mau Liburan mengunjungi Tempat Wisata di Bandung yang super eksotis, Cozy tempatnya dan dijamin akan betah tinggal berlama-lama di sana ?

Anda sudah tahu salah satu kawasan wisata di Bandung Utara tepatnya kawasan Wisata Dago Atas yaitu daerah Lawangwangi yang saat ini lagi happening alias nge-hits di kalangan muda-mudi ?

Ya, datanglah ke Lawangwangi Creative Space !!

inilah salah satu tempat wisata terbaik di tengah kawasan wisata alam bandung yang sangat indah bagi anda pecinta kuliner sekaligus pecinta karya seni, Lawangwangi Bandung.

Halo sahabat traveler’s, jumpa lagi dengan saya penulis blog info wisata bandung yang tidak akan pernah bosan mengabari anda dengan sejumlah informasi tempat-tempat wisata di bandung dan sekitarnya yang terbaik,

yang wajib anda tahu dan saya berharap bisa dijadikan bahan referensi destinasi wisata anda untuk mengisi waktu liburan anda bersama orang-orang terbaik dan yang anda cintai.

Dan kali ini saya akan mengupas habis salah satu objek wisata di Lawangwangi Bandung yang terpopuler Lawangwangi Creative Space & Cafe.

Sahabat traveler’s, sebelum saya melanjutkan review Lawangwangi Cafe & Creative Space ini,

ada baiknya juga anda nanti membaca tulisan saya lainnya dengan tema yang sama seputar tempat galeri seni di Bandung ( Bandung Art Space ),

seperti tempat galeri seni sang Maestro dunia dengan kaya seni patungnya yang fenomenal Garuda Kencana Wisnu yang ada cafenya juga yaitu NuArt Sculpture Park Bandung,

juga galeri seni yang ada di Lembang yaitu Salian Art Space. Selasar Sunaryo Art Space dengan Wot Batu nya dll,

Nah sahabat traveler’s, seperti apakah serunya berwisata ke Lawangwangi Bandung yang populer tempatnya dengan Lawangwangi Creative Space ? yuk kita simak saja kupasannya di bawah ini.

Lawangwangi Bandung

Lawangwangi Bandung
Design Space Lawangwangi Bandung

Sahabat traveler’s, kawasan wisata Dago memang dikenal sebagai salah satu destinasi wisata favorit wisatawan yang sedang liburan ke Bandung.

Tidak hanya dikenal karena hadirnya banyak sekali pusat-pusat wisata belanja seperti factory outletnya,

akan tetapi popularitasnya sebagai kawasan di kota bandung yang masih sangat hijau dengan suhu udara yang sejuk,

menjadikannya tempat yang ideal bagi wisatawan untuk bisa bersantai terlebih sambil menikmati sajian menu kuliner lezat nan menggoda selera,

di sejumlah tempat makan di bandung, baik cafe amaupun restoran yang banyak juga tersedia di Dago.

Nah sahabat traveler’s, salah satu tempat wisata di Dago yang memiliki pesona wisata lengkap dengan keindahan alam khas pegunungan bandung utara,

kemudian terdapatnya fasilitas wisata kuliner yang bisa dikatakan sebagai salah satu restoran romantis di bandung,

dan semakin hebat jika salah satu fasilitasnya adalah sebagai tempat unjuk gigi sejumlah seniman hebat memamerkan karya-karya seninya di sebuah galeri seni,

maka tiada lain dan bukan tempatnya itu ada di Lawangwangi Bandung, tepatnya Lawangwangi Creative Space & Cafe.

Jadi sahabat traveler’s, jika anda belum pernah ke tempat ini,

bisakah anda sekarang bayangkan bagaimana asyik dan nikmatnya menyantap aneka makanan atau minuman yang dipesan di dalm sebuah ruangan yang di design sangat artistik dan modern,

sekaligus kita juga bisa melihat-lihat menikmati aneka karya seni banyak seniman terkenal maupun yang potensial yang sedang melakukan pamerannya di Lawangwangi Creative Space Dago Bandung ini.

So, pastinya sangat keren dan buat penasaran bukan ?

Sejarah Lawangwangi Bandung

Lawangwangi Bandung
Suasana Lawangwangi Bandung di Sore Hari

Sahabat tarveler’s, Lawangwangi Creative Space sendiri sebelumnya bernama Art and Science Estate,

sebelum akhirnya diganti dan dibuka kembali sebagai salah satu galeri seni di Bandung di bawah managemen Art Sociates ( http://artsociates.com ) pada tahun 2010.

Dengan mempertahankan salah satu ruang abadinya sebagai ruang para seniman untuk berekspresi.

Lawangwangi Art Gallery saat ini mempunyai jadwal atau skedul aktif rutin mengadakan sejumlah pameran karya seni kontemporer di setiap bulannya dengan skala nasional maupun internasional.

Dengan model bangunan modern minimalis dan futristik yang sarat dengan unsur estetika,

eksotismenya semakin bertambah karena bangunan Lawangwangi creative space dikelilingi dengan hamparan pemandangan indah berupa areal perbukitan dan Lembah khas Dago atas Bandung Utara.

Ruangan di bagian dalamnya dibuat seperti layaknya ruang galeri seni dimaksudkan untuk memberi inspirasi kepada setiap pengunjung,

bahwa dengan seni hidup bisa menjadi lebih hidup,seperti ungkapan dari Vincent Van Gogh ” And Then, I have Nature and Art and Poetry, And If That is not Eanough, What Is Enough ?

Denagn hadirnya Lwangwangi Creative Space ini, maka sesuai dengan tujuan dididirikannya dalah mengangkat dan mempromosikan seniman-seniman lokal seperti bandung dan nasional yang sangat potensial,

salah satunya dengan diberikannya ruang atau kesempatan lewat berbagai kegiatan pameran seni serta adanya acara tahunan ajang Bandung Contemporary Art Award.

Fasilitas Wisata Lawangwangi Bandung

Lawangwangi Bandung
Suasana Malam Hari di Lawangwangi Bandung

Sahabat traveler’s, ada banyak hal yang bisa anda lakukan ketika mengunjungi Lawangwangi Creative Space Dago Bandung ini.

Dari mulai menikmati salah satu sisi wisata alam di bandung ini, yaitu dengan melihat pemandangan indah kawasan lawangwangi berupa hamparan pergunungan dan lembah yang sangat tampak hijau menggoda,

wisata edukasi yaitu dengan cara langsung atau tidak langsung anda akan dihadapkan dengan suasana yang sangat artistik dan bisa mengetahui dengan melihat sendiri seperti apakah sebuah karya seni yang bernilai tinggi itu.

Nah untuk lebih jelasnya , ada apa saja fasilitas yang ada di Lawangwangi Creative Space Art Galeri dago bandung ini, berikut adalah daftarnya :

1. Art Gallery Lawangwangi Bandung

Sahabat traveler’s, jika melihat dari namanya saja, pastinya anda kan sudah bisa menilai sejak awal bahwa anda berkunjung ke Lawangwangi bandung ini,

maka mata setiap pengunjung akan siap dimanjakan dengan aneka ragam karya seni sejumlah seniman yang sangat kreatif dan bentuknya yang cukup unik, futuristik dan modern sekali,

makanya tidak salah juga kalau tempat ini diberi nama sebagai lokasi creative art space di kota Bandung, karena memang fungsinya sangat cocok banget dan pas dengan slogan di websitenya :

“ And Then, I ahve Nature And Art and Poetry, And if that is not enough, whats Enough ? By Vincent Van Gogh

Hal itu bisa anda rasakan, ketika baru saja anda memasuki ruangan lawangwangi creative space,

maka anda sudah langsung dihadapkan dengan sebuah lukisan cukup besar di tembok sebelah kiri dan juga sebuah karya seni berwarna terang silver yang sangat menggoda mata untuk melihat karena sangat unik.

Lebih masuk ke dalamnya, maka anda akan mendapati 4 ruangan, dimana 2 ruangan inilah yang difungsikan sebagai Art Gallery,

ruangan satu memajangkan beberapa hasil karya seni unik dari sejumlah seniman, ruangan satunya lagi difungsikan sebagai ruangan khusus menyediakan lukisan-lukisan ukuran besar yang menempel di dinding.

2. Design Space Lawangwangi Bandung

Sahabat traveler’s, konsep yang digunakan di Lawangwangi Bandung ini adalah model Design Space yang bergaya artistik Retro yang disesuaikan dengan aman yaitu penambahan unsur modern di dalamnya.

Seperti yang saya ambil dari keterangan situs webnya bahwa, di ruangan ini sengaja ditampilkan benda atau karya-karya seni sejumlah seniman,

yang mana setiap pengunjung dapat dengan bebas meluhat, mencoba atau menggunakannya sebagai bagian dari fungsi itu sendiri.

” The Nature of Space reflects what it wants to be ” by Louis Kahn

Yang unik dari lawangwangi Creative Space di Bandung ini adalah karena cafe dan runagan Design Spacenya menyatu dalam satu tempat ruangan,

maka design interior cafenya juga menjadi bagian dari ruang pamer Desgin Sapce.

Masuk ke sini anda akan takjub bagaimana imajinasi seorang seniman bisa divisualisasikan dalam bentuk serta model karya seni yang sangat unik dan bisa dibilang bagi orang awam sangat aneh mungkin,

tapi itulah sensasi dan keunikan dari ruang design space lawangwangi bandung ini.

3. Cafe Lawangwangi Bandung

Nah Sahabat traveler’s, inilah bagian yang plaing asyik dan tidak akan pernah seorang pun yang datang kemari untuk melewatkannya.

menurut saya, cafe lawangwangi bandung ini selain sebagai sebagai salah satu tempat makan yang romantis di bandung,

juga merupakan salah satu cafe di bandung yang ada live music nya. Bisakah anda bayangkan datang kemari berdua dengan pasangan,

di sebuah tempat yang disekelilingnya adalah hamparan hijau bukit dan lembah yang berhawa sejuk,

anda bercerita sambil menikmati sajian lezat kuliner sambil diiringi dengan alunan musik live di sebuah ruangan yang benar-benar bercita rasa sangat kental seninya ?

woow, pasti luar biasa bukan ?

” Pulp up chair. Take a taste. Come Join Us. Life is So Endlessly Delicious ” By Ruth Reichl

Sahabat traveler’s, lokasi cafe lawangwangi bandung ini berada di lantai 2,

di mana untuk ruangannya sendiri terbagi dua, ada bagian cafe dengan tempat duduk di luar ( outdoor ) dan juga bagian cafe di dalam ruangan ( indoor ).

Namun kedua tempatnya sama-sama menggoda, karena baik dari dalam ruangan apalagi di bagian luar cafe,

anda pasti akan dimanjakan dengan pemandangan dari arah cafe yang sangat eksotis akan memanjakan mata anda,

yaitu hamparan bukit dan lembah dago dengan segala pohon rindangnya yang indah, berselimut kabut dan hawa dingin yang menyergap,

dan jangan lewatkan moment sunset dari tempat ini jika anda datang sore menjelang malam hari.

Nah sahabat, itulah fasilitas utama yang terdapat di Lawangwangi Creative Space yang bisa anda nikmati ketika berkunjung ke sana.

Masih ada fasilitas lainnya yang menarik di sini seperti internet grtais, serta ruang  parkir yang luas serta aman.

Menu Cafe Lawangwangi Bandung

Menu Cafe Lawangwangi Bandung
Menu Cafe Lawangwangi Bandung

Sahabat traveler’s, seperti sama dengan tempat makan dan sekaligus tempat nongkrong di Bandung yang lainnya,

Lawangwangi Bandung juga menyediakan aneka menu yang beragam dan dijamin sangat lezat dan nikmat.

Namun anda jangan khawatir, mengambil ungkapan seorang pengunjung yang pernah datang ke sana, mereka bilang bahwa menu di Cafe Lawangwangi bandung ini memiliki cita rasa yang juara.

Dimana perpaduan cita rasa makanan khas bandung yang tradisional dicampur dengan aneka rasa makanan atau minuman khas western dan asian food.

Ada hal perlu anda tahu juga sahabat traveler’s, bahwa salah satu cafe murah di Bandung ini adalah merupakan favorit tempat nongkrong sambil makan artis dan model terkenal ibukota.

Nama seperti artis Rianti Cartwright adalah salah satu pengunjung setia resto dan cafe yang asyik dan unik ini.

Daftar Harga Menu di Cafe Lawangwangi Bandung

  1. BBQ Chicken Wing Rp.29.000
  2. Cream Of Chicken Soup RP.29.000
  3. Fruit Salad Rp.30.000
  4. Calamari Rp.37.000
  5. Chicken Lawangwangi Rp.52.000
  6. Sop Buntut Bakar Taliwang Rp.69.000
  7. Garden Salad Rp.28.000
  8. Nachos Rp.39.000
  9. Fish & Chips Rp,42.000
  10. Tenderloin Steak Rp.75.000
  11. Fettuccine Carbonara Rp.45.000
  12. Nasi Goreg Teri Rp.42.000
  13. Ice Fruit Tea Rp.25.000
  14. Squash Rp.25.000
  15. Soft Drink Rp.15.000
  16. Moonlight Rp.30.000
  17. Milkshake Rp.25.000
  18. Air meneral Rp.10.000

Nah sahabat traveler’s, itulah daftar harga dan menu kuliner yang ada di cafe lawangwangi bandung,

secara umum kalau bisa saya simpulkan sedikit adalah harga makanan dan minuman di cafe ini terjangkau alias murah, tempat makan dan nongkrongnya berkelas dan wah,

dan soal cita rasa sangat sesuai dengan harga yang diberikan.

Over all, pilihan tepat jika buat pacaran atau nongkrong bareng teman atau keluarga rame-rame.

Harga Tiket Masuk Lawangwangi Bandung

Hari begini masih nanyain tiket masuk ? hehe, bercanda sahabat !! jika anda mau berkunjung ke Lawangwangi Bandung, jangan khawatir, tidak perlu bayar koq, alias gratis untuk masuknya.

Tapi kalau mau menikmati aneka makanan dan minuman di cafe anda tentunya harus siapkan isi dompet sesuai dengan daftar menu dan harganya di atas.

Baca Juga : Tiket Masuk Kawah Putih

Alamat Lawangwangi Creative Space

Lokasi Lawangwangi Creative Space berada di Jalan Dago Giri 99A, Mekarwangi Bandung Jawa Barat 40135

11.3 KM dari Hotel Dekat Bandara Husein Sastranegara, 11 KM dari Hotel Dekat Stasiun Bandung serta 13.9 KM dari Penginapan Dekat Terminal Leuwi Panjang.

Nomer Telepon Lawangwangi Creative Space

Kontak0815-6016-666

Untuk informasi kegiatan atau pameran seni, informasi harga menu atau reservasi tempat di cafe lawangwangi Creative Space, anda bisa menghubungi nomer telepon 0815-6016-666

Jam Buka Lawangwangi Creative Space

HARIBUKATUTUP
Selasa – Jum’at10.0022.00
Sabtu – Minggu10.0023.00
SeninLiburLibur
  • Selasa – Minggu : 11.00 – 22.00 WIB
  • Sabtu : 10.00 – 23.00 WIB
  • Senin : Off/Libur

Peta Lokasi Lawangwangi Creative Space

Rute Jalan Lawangwangi Creative Space

Sahabat traveler’s, lokasinya sangat gampang sekali ditemukan dan diakses.jika anda dari arah kota bandung, lurus saja arahkan kendaraan anda ke Dago atas.

Setelah terminal Dago, nanti anda menemukan jalan persimpangan, lalu ambil arah belokan yang ke kiri menurun ke arah kawasan Wisata Lembang dan Maribaya,

dan silahkan ikuti dan jalan terus, hingga anda akan tiba menemukan petunjuk arah “Lawangwangi”.

Moda transportasi menuju ke sini juga bagus, bisa dilewati bilamana anda Rental Mobil Bandung atau Sewa Motor Bandung,

Dan dari sana silahkan ikuti petunjuk yaitu ke jalan ke arah Dago giri dan akan sampailah anda di Lawangwangi Creative Space Bandung.

Baca Juga : 11 Trayek Bus Damri Bandung Dengan Tarif Harga Tiket

Nah sahabat traveler’s, demikianlah informasi salah satu tempat wisata yang menarik di bandung yang wajib anda kunjungi. Mau liburan, ingatlah Lawangwangi Bandung.

0 komentar untuk “Lawangwangi Bandung – REVIEW Creative Space & Cafe”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *