Beranda » Kota Bandung » Peta Park Bandung – Info Harga Tiket Masuk & Fasilitas

Peta Park Bandung – Info Harga Tiket Masuk & Fasilitas

Peta Park Bandung – Bandung dikenal sebagai kota Kembang, tidak salah jika anda sedang liburan mengunjungi berbagai Tempat Wisata di Bandung Yang menarik dan terkenal,

anda akan banyak menemukan Taman-Taman di Kota Bandung yang indah, salah satunya yang baru adalah Taman Peta Park.

Halo Traveler’s, jumpa lagi dengan saya kang dian, penulis blog Wisata Bandung ,

yang pada kesempatan kali ini akan berbagi informasi tentang sebuah objek wisata berupa taman yang indah dan tengah populer di sosial media Instagram karena keindahannya, Peta Park Bandung.

Nah seperti apa daya tarik dari taman baru di kota bandung yang satu ini ?

apa saja Fasilitas Wisata Peta Park ? berapa Harga Tiket Masuk Peta Park saat ini ?

dimana alamat dan bagaimana cara mengakses lokasi tersebut ? yuk kita simak Review Peta Park di bawah ini.

Peta Park Bandung

Peta Park Bandung

Sahabat, berbicara tentang taman-taman di kota bandung dan sekitarnya, pasti anda akan banyak sekali menemukan taman-taman kota yang indah.

Di bawah walikota Bandung Ridwan kamil, kota bandung pelan tapi pasti telah berubah menjadi kota yang cantik, tertata dan nyaman untuk dikunjungi.

Perubahan besar dilakukan oleh sang walikota yang merupakan mantan lulusan Arsitek perguruan tinggi terkenal di kota Bandung ITB di seluruh penjuru kota,

sehingga kota bandung pun sukses meraih penghargaan Adipura kembali, setelah sebelumnya dikenal sebagai kota sampah.

Berbicara hasil karya kang emil ( sapaan akrab Ridwan Kamil ), anda pastinya sudah tahu bagaimana keadaan terkini Masjid Agung Bandung dan Alun-Alun Kota bandung nya,

Kini telah berubah sangat begitu cantik, dan telah menjadi pusat kegiatan warga bandung setiap hari.

Bahkan yang terbaru di sekitar kawasan aliran sungai di bandung yang terkenal telah dibangun Teras Cikapundung.

Berbicara seputar taman, kang emil sukses merubah kawasan-kawasan yang tadinya kumuh, kotor dan menakutkan menjadi sebuah lokasi taman yang menarik,

nayman sekali untuk disinggahi atau dijadikan tempat beraktifitas dan bersosialisasi warga kota bandung.

Sebut saja misalnya Taman Gembok Cinta , Taman Vanda, Pet Park Bandung, Taman Superhero, Taman Jomblo , Taman Gesit, Taman Music Centrum

Ada Taman Pustaka Bunga, Taman Lansia, Taman Veteran, Taman Film, Taman Labirin, dan yang terbaru Taman Sejarah Kota Bandung.

Lalu dimana lokasi Taman Peta Park Bandung itu ? lokasi taman ini berlokasi di jalan Peta No 299, Kota Bandung.

Lokasinya diantara perumahan Bumi Kopo Kencana dengan pusat perbelanjaan terbesar di kota Bandung yaitu Mall Festival Citylink.

Baca Juga : Desa Wisata Kampung China Bandung

Daya Tarik Taman Kota Peta Park Bandung

Peta Park Bandung

Sahabat traveler’s, soal daya tarik tentang taman yang baru dibuka untuk umum mulai pada tanggal 29 mei 2016 yang lalu ini,

maka jika anda netizen pemerhati wisata bandung pasti sudah tahu bagaimana populernya Peta Park di jalan Peta ini sangat Instagramable !!

Tempat ini mampu mencuri banyak perhatian para peselancar dunia maya karena penampakan foto-foto yang sangat begitu indah dan menggoda,

yang diupload oleh setiap pengujungnya yang pernah datang ke sana di instagram seperti yang bisa anda lihat di sini @petapark 

Taman kota bandung yang baru ini, telah menjadi magnet baru yang banyak menarik minat agar orang datang ke sini,

terutama kaum remaja kota bandung, yang biasanya datang bareng-bareng bersama teman atau bahkan keluarga dan pasangannya.

Di Taman Peta Park Bandung, setiap pengunjung bisa merasakan bagaimana nyaman dan sejuknya taman yang dihiasi dengan hiasan taman rumput yang indah dan hijau,

di sekitarnya ada pohon-pohon yang membuat pengunjung merasa teduh dan adem tinggal di sana.

Fasilitas Wisata Peta Park Bandung

Peta Park Bandung

Sahabat traveler’s, Peta Park Bandung adalah tempat yang ternyata bisa digunakan untuk berbagai fungsi .

Selain pastinya taman di kota bandung ini favorit dijadian sebagai lokasi tempat rekreasi di bandung alias tempat piknik yang asyik dan pastinya menarik.

Peta Park di jalan peta kota Bandung ini memiliki halaman yang luas, dengan ditanami rumput hijau yang dipelihara dengan baik,

halaman taman ini menjadi semakin cantik dengan dilengkapi kursi-kursi, Air Terjun Mini dan tentunya aneka bunga dan pohon yang terawat.

Yang cukup menjadi pusat perhatian pengunjung di Peta Park kota bandung ini adalah adanya sejumlah tanaman hidrophonik yang beraneka ragam jenis tanaman,

seperti tanaman bayam, kangkung, sawi hijau dan masih banyak yang lainnya.

Tanaman tersebut disusun atau dijajarkan dengan rapi, serta dimasukan ke dalam banyak sekali pot.

Dan asyiknya bagi pengunjung yang tertarik untuk membawa pulang tanaman-tanaman yang sudah diberi pot tersebut,

bisa membelinya sebagai oleh-oleh kota bandung juga, dengan harga Rp.5.000/pot nya.

Sementara untuk tanaman buahnya sendiri, pengunjung bisa melihat aneka tanaman buah seperti mangga, jeruk, hingga bagi penyuka tanaman hias seperti kaktus pun ada,

so jika anda pecinta tanaman bunga, tak perlu repot dan jauh lagi harus ke taman bunga cihideung atau taman Begonia di lembang.

Atau ke Rainbow Garden di Floating Market Lembang, apalagi ke Dago Dream Park dan Barusen Hills di kawasan Wisata Ciwidey.

Fasilitas utama yang ada di Peta Park ini adalah berupa bangunan Gedung Besar dengan model minimalis, yang bagian bangunannya didominasi oleh kaca dengan warna bangunan perpaduan warna putih dan cream.

Lokasi ini jadi spot menarik bagi penyuka selfie atau wefie.

Nah sahabat traveler’s, jika informasi yang di dapat dari pengelola, selain sebagai tempat piknik atau refreshing,

Peta Park sangat ternyata sangat rekomended untuk mengadakan acara-acara seperti pernikahan, perayaan ulang tahun, bazaar, seminar, lokasi prewedding hingga kegiatan acara komunitas.

Peta Park Bandung

Dan fasilitas menarik yang lainnya sahabat traveler’s, taman ini pun dilengkapi dengan dengan fasilitas  kuliner berupa foodcourt.

Meski tak sebesar Paskal Food Market, akan tetapi cukup lengkap buat berkuliner bareng berdua dengan pasangan atau keluarga.

Tapi jangan lupa juga, sebelum pulang anda mampir beli Kuliner Bandung yang saat sedang nge-Hit yaitu Bandung Makuta Cake.

Hal istimewa lainnya yang bisa anda dapatkan di sini adalah,

jika anda ngaku pecinta alias penyayang binatang, tempat ini pun sudah beberapa kali menyelenggarakan acara atau kegiatan komunitas pecinta binatang.

Nah, bagi pengunjung yang datang kemari bareng anak-anak kecil, anda juga tidak usah khawatir,

karena di sini tersedia juga playground, cukup menyenangkan lah jika belum ada waktu bermain di Trans Studio Bandung atau aneka Wahana Permainan di Kampung Gajah ataupun di Floating Market Lembang.

Baca Juga : Pusat Kuliner Baru di Cimbuleuit Kalpa Tree Cafe

Harga Tiket Masuk Peta Park Bandung

Sahabat traveler’s, anda dijamin tidak akan rugi jika berkunjung ke salah satu lokasi tempat wisata yang murah meriah di dalam kota bandung ini.

Dengan daya tarik landscape yang indah di atas, anda hanya cukup bayar tiket masuknya hanya Rp.10.000/orang.

Alamat Peta Park Bandung

  • Jalan Peta No 299, Suka Asih, Bojongloa Kaler, Suka Asih, Kota Bandung Jawa Barat 40242

Nomer Telepon Peta Park Bandun

Untuk informasi kegiatan atau acara, resrvasi tempat atau gedung dan informasi penting lainnya yang anda butuhkan, silahkan anda bisa menghubungi nomer telepon : 0878 – 2512 – 3089

Jam Buka Peta Park Bandung

waktu operasional taman kota Peta Park di jalan peta ini adalah :

  • Selasa – Kamis : 11.00 – 19.00 WIB
  • Sabtu – Minggu : 08.00 – 19.00 WIB
  • Senin : Libur

Peta Lokasi Peta Park Bandung

  • untuk lokasi petanya silahkan anda buka di sini.

Rute Jalan Menuju Peta Park Bandung

Nah anda tertarik untuk berkunjung ke lokasi taman baru yang ada di kota bandung ini ? , silahkan anda bisa ikuti petunjuk rute jalan yang bisa digunakan untuk mengakses lokasi ini.

Ingat seperti yang sudah saya sedikit jelaskan di atas, bahwa lokasi Peta Park Bandung ini berada diantara lokasi perumahan Bumi Kopo Kencana dengan Mall Festival Citylink.

Nah, jika anda pulang belanja di sejumlah Factory Outlet di kota Bandung, atau pulang mengunjungi objek wisata di ciwidey atau pangalengan atau pulang berbelanja di Cibaduyut, maka arahkan kendaraan anda menuju perempatan jalan Kopo – jalan Peta.

Jika sudah di perempatan tersebut, ambil arah kendaraan anda ke arah barat yang akan melewati Hotel Bandung Grand Pasundan serta selanjutnya melaju ke arah Bumi Kopo Kencana – Padepokan Seni Wayang Sunda – Mall Festival Citylink.

Nah lokasinya, jangan sampai anda terlewat !! Peta Park Bandung ini berada sekitar kurang lebih 200 meter sebelum pusat perbelanjaan Festival Citylink Mall, patokannya ada apapan tulisan Peta Park di pintu gerbang masuk.

Jika anda naik kendaraan umum, maka rute angkot yang bisa anda gunakan adalah angkot dengan rute Cibaduyut –Karangsetra ( warnanya kuning ), cukup mudah bukan ?

Catatan : Lihatlah bagaimana eksotisme ” Taman Surga ” di tengah kota bandung ini di video di bawah ini.

Nah sahabat traveler’s, demikianlah informasi terbaru seputar tempat wisata baru yang asyik dan menarik di kota bandung, yang saat ini sedang ngehit meski baru saja dibuka untuk masyarakat umum, yaitu Taman Peta Park Bandung.