Giri Wening Lembang | Harga Tiket Masuk & Biaya Camping Gratis | Jam Buka Senin – Sabtu 09.00 – 17.00 WIB, Minggu Tutup | Nomor Telepon – | Alamat Seroja, Wangunharja, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391 | MAP Peta Lokasi |

Apakah anda sedang mencari info harga tiket masuk Giri Wening Lembang ? jika iya, inilah info terbaru biaya masuk ke wisata alam hutan pinus Giri Wening di Lembang terbaru.

Hi sahabat traveler, jumpa lagi dengan Kang Dian admin web info Wisata Bandung, yang kali ini saya akan mereview Tempat Wisata Baru di Lembang, Giri Wening.

Wisata alam yang berada di Desa Cikidang, Lembang ini menawarkan destinasi wisata dengan suasana asri hutan pinus dan kesegaran udara yang tak ada di kota.

Tempat wisata gratis di Lembang ini dilengkapi fasilitas tempat bermain anak, mushala, kamar mandi, camping ground hingga jembatan mini yang cocok sebagai lokasi swafoto.

Ulasan wisata alam di Bandung barat ini sengaja saya buat untuk melengkapi daftar tempat wisata hutan pinus di Bandung sebelumnya yang sudah saya review seperti ;

Nah lalu seperti apa daya tarik wisata hutan pinus Giri Wening di Lembang Kabupaten Bandung Barat ini ?

Baiklah untuk menjawab semua pertanyaan di atas, yuk simak saja ulasannya di bawah ini,

lengkap dengan informasi alamat dan rute jalan menuju ke lokasi Giri Wening di Lembang,

jam buka wisata hutan pinus Giri Wening, nomor telepon, fasilitas wisata dan info penting lainnya.

Harga Tiket Masuk Giri Wening Lembang

KATEGORIWEEKDAYWEEKEND
Tiket MasukGratisGratis
Tiket Parkir MotorRp 2.000Rp 2.000
Tiket Parkir MobilRp 5.000Rp 5.000

Pengunjung yang datang tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun untuk membeli tiket masuk, karena Giri Wening adalah sebuah tempat wisata gratis di Lembang sampai saat ini.

Sampai saat ini, pengunjung masih dibebaskan bayar alias gratis, meski besar kemungkinan ke depannya pengeloa akan berlakukan biaya masuk giri wening kepada para pengunjung.

Catatan : Bagi anda yang baru datang ke sana dan tahu informasi terbaru giri wening masih gratis atau pengelola sudah memungut biaya masuk, silahkan isi di komentar.

Biaya Camping & Sewa Tenda di Giri Wening Lembang

Sama dengan info terbaru harga tiket masuk Giri Wening yang masih gratis pada saat tulisan ini dibuat, biaya masuk camping di Giri Wening pun masih gratis.

Anda hanya pwerlu bayar tiket parkir kendaraan di Giri Wening, yakni Rp 2.000 / Motor dan Rp 5.000 / mobil.

Giri Wening Lembang

harga_tiket_masuk_giri_wening_lembang_bandung
Source Gambar / Foto travel.detik.com

NAMAGIRI WENING
AlamatSeroja, Wangunharja, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
MAPPeta Lokasi
Jam Buka07.00 - 17.00 WIB
No Telp-
FasilitasPlayground, Camping Ground, Mushola, Toilet, Warung dll
Harga Tiket MasukGratis
Biaya CampingGratis

Sahabat traveler, Lembang selama ini dikenal sebagai salah satu tempat wisata di Bandung yang menjadi destinasi wisata favorit para wisatawan, khususnya perkotaan.

hal tersebut di karenakan salah satunya karena Lembang lokasinya berada di kawasan wisata alam dataran tinggi yang keindahan alamnya cantik juga udaranya sejuk.

Sejumlah objek wisata terutama yang bertema alam di wilayah Lembang, Kabupaten Bandung Barat, makin diminati pengunjung untuk mengusir penat di masa pandemi Corona Virus Disease atau COVID-19.

Sejumlah objek wisata di Bandung Barat sudah mulai kembali dibuka, salah satunya adalah objek wisata alam Hutan Pinus Giri Wening di Lembang.

Wisata alam yang berada di Desa Cikidang, Lembang itu menyuguhkan suasana asri hutan pinus dan kesegaran udara yang tak ada di kota.

Pengunjung yang datang tidak perlu mengeluarkan uang sepeser pun untuk membeli tiket masuk, karena Giri Wening adalah sebuah tempat wisata gratis di Lembang sampai saat ini.

Meski gratis, namun jangan salah tempat dan pemandangan alam di Giri Wening Lembang ini sangat cocok untuk bersantai bersama keluarga.

Giri Wening adalah tempat rekreasi yang berada di kawasan Perum Perhutani dan baru dibuka sekitar satu tahun lalu dan masih dalam tahap penataan oleh masyarakat sekitar.

Walau terbilang tempat wisata yang baru di Lembang, namun pengunjung yang datang sudah mencapai ratusan orang pada akhir pekan.

Daya Tarik & Fasilitas Giri Wening Lembang

Sahabat traveler, Giri Wening menawarkan tempat liburan yang pas untuk melepas penat karena selama pandemi COVID-19 setiap hari kita hanya berdiam diri di rumah.

Giri Wening sangat cocok sebagai tempat refreshing karena suasana baru yang sejuk serta tempatnya juga nyaman, adem, cocok buat menenangkan pikiran.

Terlebih dengan belum ada pungutan tiket kepada pengunjung, maka tempat wisata di Lembang ini bisa mengirit pengeluaran saat berwisata di Lembang.

Tempat-tempat wisata di Lembang biasanya harus bayar tiket, tapi di sini enggak, sangat lumayan bukan ? uangnya bisa buat makan-makan nanti setelah pulang dari sini.

Sahabat traveler, meski biaya masuk ke Giri Wening masih gratis, namun jangan salah, tempat ini sudah dilengkapi oleh berbagai fasilitas.

Fasilitas tersebut seperti tempat bermain anak, mushala, kamar mandi hingga jembatan mini yang cocok sebagai lokasi berswafoto.

Dan yang menarik bagi anda yang suka menginap di alam terbuka, camping ground giri wening sangat rekomended dijadikan Tempat Camping di Bandung.

Perlu anda ketahui, selama ini pembenahan fasilitas serta perbaikan akses jalan menuju Giri Wening menggunakan dana yang berasal dari retribusi parkir para pengunjung.

Alamat

Lokasi Giri Wening terletak di Seroja, Wangunharja, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391

Dari pusat kota Bandung, tempat camping di Lembang terbaru ini bisa cukup di tempuh dengan berkendara sekitar 1 jam-an.

Rute Jalan

Untuk menuju ke sini, anda bisa bawa kendaraan sendiri baik roda dua ( motor ) dan juga roda empat ( mobil ).

Namun bagi yang mau naik transportasi umum pun bisa, karena ada trayek angkutan kota Bandung dan trayek damri Bandung ke sana.

Jam Buka

Senin 09.00 – 17.00 WIB
Selasa 09.00 – 17.00 WIB
Rabu 09.00 – 17.00 WIB
Kamis 09.00 – 17.00 WIB
Jum’at 09.00 – 17.00 WIB
Sabtu 09.00 – 17.00 WIB
Minggu Tutup

Nomor Telpon

Untuk informasi terbaru fasilitas, wahana termasuk harga tiket masuk dan biaya camping di Giri Wengi Lembang, silahkan hubungi no telp / wa di atas.

Sampai tulisan ini dibuat, saya belum menemukan nomor kontak Giri Wening, sehingga info biaya sewa peralatan camping dan yang lainnya pun belum saya konfirmasi berapa harganya ?

Tempat Wisata Terdekat

Berada di dalam kawasan wisata Lembang, maka tempat ini pun sangat strategis lokasinya berada dekat dengan objek wisata lembang lainnya.

Nah jika anda sedang ikut program Paket Wisata Lembang, berikut rekomendasi tempat wisata dekat Giri Wening di Lembang yang wajib dikunjungi :

Penginapan Terdekat

Bagi anda yang membutuhkan penginapan murah di Lembang dekat Giri Wening,

ada banyak hotel murah di Lembang dengan kolam renang seperti Grand Paradise Hotel,

lalu ada juga villa di Lembang dengan private pool yang bisa disinggahi seperti villa natural air resort,

jika mau mengingap di alam terbuka, anda bisa bermalam di sejumlah Glamping di Bandung Barat seperti Trizara Resort.

Tips Wisata

Sebelum menutup tulisan, kang dian punya beberapa tips wisata berkunjung ke objek wisata alam hutan pinus di giri wening Lembang yang wajib anda ketahui.

Pertama, bagi anda yang solo backpacker, saya rekomendasikan moda transportasi terbaik, cepat dan aman untuk datang ke sini adalah gunakan jasa Sewa Motor Bandung

Kedua, bagi anda wisatawan asal jakarta yang liburan ke kota kembang dengan naik Travel Bandung Jakarta, perjalanan menuju ke sini bagusnya pakai jasa Rental Mobil Bandung dengan Sopir.

Ketiga, bagi anda yang baru pertama kali berlibur ke kota berjuluk Paris Van Java, saya rekomendasikan anda ikut Paket Wisata Bandung plus Tour Guide Bandung.

Keempat, untuk memaksimalkan liburan anda bersama keluarga, anak, teman atau pasangan, saya rekomendasikan anda sewa jasa photografer Bandung.

Kelima, tempat ini di meski siang hari cukup dingin, oleh karenanya jangan lupa memakai baju hangat, kaos kaki atau bawa kaos tangan.

FAQ

Berapa harga tiket masuk giri wening ?

Saat ini pengunjung yang mau masuk ke sana tidak dipungut biaya alias gratis

Apa saja fasilitas yang ada di giri wening ?

Camping ground, arena bermain anak, mushola, warung, toilet dll.

Nah sahabat traveler, demikianlah ulasan kita kali ini sebuah tempat wisata baru di Bandung Barat,

lengkap dengan informasi fasilitas, alamat, rute jalan menuju ke lokasi, jam buka, no telp, biaya camping dan Harga Tiket Masuk Giri Wening Lembang.