5 Area Sulit Dibersihkan di Dalam Rumah dan Tips Membersihkannya

Nazzwa Massage
5/5 - (1 vote)

Rumah menjadi istana pribadi yang digunakan untuk tempat istirahat dan beraktivitas. Hal ini menjadikan siapa saja akan berusaha membersihkan hunian mereka setiap hari. Kamu yang bekerja sebagai agen properti dan jual beli rumah bekas pun pasti akan berusaha membersihkan sudut-sudut rumah sebelum ditawarkan ke para klien.

Area di setiap rumah memang perlu dibersihkan tujuannya agar tidak menjadi sarang penyakit, atau tempat tikus berkumpul. Namun, biasanya ada beberapa area di dalam rumah yang sulit dibersihkan. Berikut ini ada beberapa sudut rumah yang sering kali sulit dibersihkan. 

5 Area Sulit Dibersihkan di Dalam Rumah dan Tips Membersihkannya

5 Area Sulit Dibersihkan dan Tips Membersihkannya

Membersihkan setiap sudut di dalam rumah perlu dilakukan secara rutin. Namun, ada beberapa area yang terkadang sulit untuk dijamah untuk dibersihkan. Berikut ini ada beberapa area yang sulit dibersihkan dan tips membersihkannya. Yuk kita simak bersama!

Belakang furnitur 

Bagian belakan furnitur atau alat elektronik seperti kulkas bisa menjadi sarang debu dan kotoran. Jika terlalu lama didiamkan biasanya akan banyak debu dan sarang laba-laba yang hadir di situ. Untuk mempermudah kamu membersihkan area ini pastikan memberi ruang antara tembok dan furnitur. Hindari meletakkan furnitur terlalu menempel ke dinding. Tujuannya agar sapu atau vacuum cleaner bisa masuk ke sela-sela sehingga dapat dibersihkan dengan mudah. 

Di atas lemari 

Di bagian atas lemari juga umumnya akan sering sekali muncul debu. Kotoran yang menumpuk ini bisa disebabkan karena debu yang masuk bersamaan dengan udara dari luar. Agar bagian atas lemari tetap bersih pastikan kalian menggunakan vacuum cleaner yang bisa menjangkau bagian tersebut. Berikan juga pelapis di bagian atas lemari sehingga lebih awet dan tidak mudah rusak saat dibersihkan. 

Sela-sela ventilasi 

Membersihkan sisi-sisi ventilasi rumah juga sangat menguras waktu dan tenaga. Pasalnya celahnya yang kecil sangat menyulitkan kita jika ingin dibersihkan. Solusi tepat yang bisa digunakan untuk membersihkan area ini adalah dengan kanebo basah atau lap basah. Hindari penggunaan koran karena bisa menambah area tersebut semakin kotor dan berdebu. Kamu pun bisa menggunakan vacuum cleaner dengan bagian kepala penyedot yang kecil. Tujuannya agar dapat masuk ke celah kecil ventilasi. 

Atap rumah 

Bagian atap rumah adalah salah satu area yang sulit dibersihkan. Hal ini lantaran letaknya yang paling tinggi di sebuah bangunan. Selain itu bidangnya yang miring dan bersisi, sangat rentan menjadi lokasi daun kering berguguran. Membersihkan bagian atap memang perlu hati-hati agar tidak terjatuh mengingat bidangnya yang miring dan curam. Untuk memastikan atap tetap bersih, pastikan kamu memangkas pohon-pohon tinggi di sekitar rumah agar ranting dan daun kering tidak hinggap. 

Kolong tempat tidur

Kolong tempat tidur juga menjadi salah satu area yang sering kotor. Untuk membersihkan kolong tempat tidur tentu ada tipsnya sendiri. Pastikan kamu memilih ranjang yang mempunyai celah sehingga tidak terlalu menempel dengan lantai. Hal ini bisa menjaga bagian bawah ranjang atau tempat tidur tidak kotor terkena debu. Adanya celah tadi memudahkan sapu atau vacuum cleaner untuk menggapai area yang akan dibersihkan. Kamu juga bisa memilih tempat tidur tanpa ranjang atau dipan, namun dialasi dengan kayu minimalis. Tempat tidur seperti ini bisa dengan mudah kamu bersihkan bagian bawahnya. 

Di mana pun lokasi rumah kamu, misalnya rumah di Bandung atau di Padang, tentu harus tetap mengutamakan kebersihan. Tak peduli di dataran tinggi atau rendah, kotoran dan debu akan selalu ada sehingga sudah kewajiban kita untuk membersihkan rumah setiap hari.